NIAS, Garda45.com – Pemerintah Kabupaten Nias melalui Dinas Sosial (Dinsos) langsung tanggap memberikan sejumlah bantuan meringankan beban korban kebakaran rumah milik Sukur Selamat Laia warga Desa Sisarahili Sogae’adu Dusun II, RT/04 kecamatan Sogae’adu, yang terjadi Kamis 1 April 2021 Kemarin.
Bantuan yang di berikan berupa paket peralatan dapur dan bahan sembako semoga bisa meringankan beban atas musibah kebakaran yang di alami saudara Sukur Selamat Laia, tambah Pak. Sukardin Zebua Kasi Rehabilitasi sosial yang di dampingin pada penyerahan tersebut Darma J. Telaumbanua PSKBABBS, Elys H. Harefa Analis Bencana dan Evangolis Y. Ndraha Taruna Siaga bencana,”tuturnya.
“Kami dari Dinsos atas nama Pemerintah Kabupaten Nias dan atas nama Sokhiatulo Laoli Bupati Nias turut berduka atas musibah yang menimpa saudara Sukur Selamat Laia sekeluarga. Mudah-mudahan bantuan yang diberikan ini dapat meringankan duka dari musibah yang menima saat ini,” Sukardin Zebua Kasi Rehabilitasi sosial. Senin, (26/04/2021) Kepada Garda45.com.
Sukur Selamat Laia korban kami sangat berterima kasih kepada bapak dan ibu dari pemerintah daerah Nias yang telah memberikan bantuan ini kepada kami.
“Kami doakan semoga Tuhan memberikan balasan yang setimpal atas perhatian dan kepedulian yang diberikan kepada kami sekeluarga,”ungkap Sukur Selamat Laia.
Sementara itu Kades Arizatulo Zandroto menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Dinas sosial kabupaten Nias yang telah memberikan sumbangsih berupa uluran tangan kepada korban kebakaran tersebut, somoga tanda kasih ini bisa bermanfaat bagi kelurga penerima,.yang juga penyerahan bantuan ini di saksikan oleh perangkat Desa Kasi, Kaur dan Kadus,”jelasnya.
Masih di tempat yang sama kades menambah kan tiada balasan dari kami untuk bapak/ibu yang telah hadir dan mengantarkan tanda kasihnya pada hari ini kepada warga saya yang mengalami musibah ini semoga Tuhan yang senantiasa membalas Budi Bapak/ibu dalam tugas dan yang sedang di embang.Tutup Arizatulo. Zandroto.(Hariz Gea).
Komentar