GAPEMBI Riau Diharapkan Jadi Motor Inovasi Pangan Sehat dan Bergizi

PEKANBARU, Garda45.com – Pelantikan Pengurus Wilayah Gabungan Pengusaha Makan Bergizi (GAPEMBI) Riau Periode 2025–2030 berlangsung di Gedung Daerah Balai Serindit, Sabtu (1/11/2025).

Acara bertema “Makanan Bergizi, Pengusaha Maju, Riau Maju” ini menjadi momentum penting bagi pengusaha sektor pangan untuk memperkuat peran mereka dalam penyediaan makanan sehat dan aman bagi masyarakat.

Gubernur Riau Abdul Wahid dalam sambutannya menegaskan bahwa kolaborasi antara pengusaha dan pemerintah menjadi kunci dalam mempercepat pembangunan sumber daya manusia (SDM) di Riau. Ia menilai, ketersediaan makanan bergizi dan terjangkau merupakan fondasi penting untuk menciptakan generasi yang sehat dan produktif.

“Pengusaha makanan memiliki peran strategis dalam menghadirkan konsumsi yang sehat dan aman bagi masyarakat. Kami berharap GAPEMBI dapat menjadi penggerak utama dalam memastikan pangan yang beredar memenuhi standar kesehatan,” ujar Gubernur Wahid.

Ia juga menekankan kontribusi GAPEMBI dalam mendukung upaya penurunan angka stunting di Riau. Menurutnya, peningkatan kualitas gizi keluarga merupakan langkah konkret dalam membangun masa depan generasi yang kuat.

“Kami berharap GAPEMBI mampu menghadirkan inovasi, baik dalam proses produksi maupun distribusi. Pemanfaatan teknologi juga sangat dibutuhkan agar makanan bergizi bisa diakses dengan mudah oleh seluruh lapisan masyarakat,” tambahnya.

Lebih lanjut, Gubernur Wahid mengajak seluruh pengurus GAPEMBI untuk menjadi mitra aktif pemerintah dalam menjaga kesehatan masyarakat dan memperkuat ekonomi daerah.

“Kami yakin GAPEMBI mampu menjadi mitra strategis demi terwujudnya Riau yang sehat, kuat, dan berdaya saing,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua DPW GAPEMBI Riau, Suharmi Hasan, menyampaikan apresiasi atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan pemerintah daerah.

Ia menegaskan, GAPEMBI hadir sebagai wadah bagi para pengusaha untuk berkontribusi nyata dalam meningkatkan kualitas gizi masyarakat.

“Kami siap bersinergi dan menghadirkan berbagai inovasi dalam penyediaan makanan bergizi. GAPEMBI juga akan membantu mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya pola makan sehat sejak dini,” ujar Suharmi.

Komentar