Ekonomi

Baru 40 Persen Tersentuh MBG, Pemko Pekanbaru Gerak Cepat Bentuk SPPG di Semua Wilayah

12
×

Baru 40 Persen Tersentuh MBG, Pemko Pekanbaru Gerak Cepat Bentuk SPPG di Semua Wilayah

Sebarkan artikel ini
Petugas SPPG melakukan pendataan gizi dan kesiapan distribusi makanan di wilayah kecamatan. (G45/fir)

PEKANBARU | Garda45.com Pemerintah Kota Pekanbaru terus mempercepat pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi peserta didik. Salah satu langkah strategis yang kini dikejar adalah pembentukan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di seluruh wilayah kota.

Wakil Wali Kota Pekanbaru, Markarius Anwar, menegaskan bahwa program MBG tidak sekadar kebijakan pemerintah pusat, tetapi merupakan investasi penting bagi masa depan anak-anak. Ia menyebut Pemko Pekanbaru berkomitmen penuh untuk memastikan setiap peserta didik mendapatkan asupan gizi yang layak.

“Kami sangat mengapresiasi program ini. MBG adalah program penting untuk masa depan anak-anak kita,” kata Markarius kepada Garda45.com, Selasa (25/11/2025).

Meski program sudah berjalan, cakupannya belum optimal. Saat ini, baru sekitar 40 persen peserta didik yang mendapat manfaat langsung MBG. Kondisi ini membuat percepatan pembentukan SPPG menjadi krusial.

Markarius berharap seluruh kecamatan segera menuntaskan pembentukan SPPG agar MBG dapat diberikan secara merata. “Dengan SPPG yang lengkap, seluruh peserta didik bisa memperoleh layanan ini,” tegasnya.

Pemko Pekanbaru disebut terus melakukan koordinasi lintas OPD demi memastikan kesiapan SDM, fasilitas pendukung, hingga alur distribusi makanan bergizi. Program ini menjadi salah satu prioritas utama pemerintah kota dalam meningkatkan kualitas kesehatan dan tumbuh kembang anak usia sekolah.

Upaya percepatan ini diharapkan segera menutup kesenjangan layanan dan memastikan seluruh anak Pekanbaru mendapatkan hak gizi yang sama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *