AGAM | Garda45.com – Kepolisian Daerah (Polda) Riau menunjukkan solidaritas lintas wilayah dengan mengirimkan kembali tiga unit alat berat ke Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, guna mempercepat proses rehabilitasi pascabanjir.
Rombongan Polda Riau yang dipimpin Direktur Lalu Lintas Kombes Taufiq Lukman Nurhidayat bersama Dansat Brimob Kombes I Ketut Gede Adi Wibawa tiba di lokasi pada Jumat (2/1/2026) dini hari sekitar pukul 01.30 WIB. Kedatangan mereka disambut Kapolsek Palembayan dan Kasat Lantas Polres Agam.
Kombes Taufiq menegaskan, bantuan alat berat tersebut merupakan amanah langsung dari Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan untuk membantu masyarakat terdampak banjir, khususnya dalam pembersihan material sisa bencana dan perbaikan fasilitas umum yang rusak.
“Medan di Palembayan membutuhkan penanganan khusus. Penggunaan alat berat menjadi langkah paling efektif agar proses pemulihan berjalan cepat dan tepat,” ujar Taufiq.
Selain bantuan fisik, Polda Riau juga menyampaikan pesan moril Kapolda Riau kepada warga terdampak agar tetap tabah dan optimistis dalam menghadapi masa pemulihan.











