MEDAN, Garda45.com – Seorang bapak bernama Kurniawan Baene (44) tahun datang dari Pulau Nias, Kec. Siduaori, Kabupaten Nias Selatan ke Kota Medan. Beliau bermaksud mencari anak perempuannya bernama Yustina Baene (19) tahun yang hilang kontak tanpa komunikasi selama kurang lebih 7 bulan lamanya. Dan beliau serasa anak perempuannya telah meninggal dunia. Jum’at (12/3/2021)
“Tepat pada Jumat, (12/3/2021) sekira pada pukul 08.00 WIB pagi, beliau bersama dengan anak laki-lakinya, bernama Yosua Elyson Baene (21 tahun) datang ke Warkop Hino Inspirasi Masyarakat Ono Niha Indonesia (HIMONI) di Daerah Pasar Peringgan, bermaksud menceritakan masalah keluarganya kepada Pengurus DPP HIMONI,” jelas Fatizatulo Ndruru ketua Himoni ke pewarta Media ini, 12/3/2021 malam.
Menanggapi hal itu, Ketua Umum Hino Inspirasi Masyarakat Ono Niha Indonesia (HIMONI) Fatizatulo Ndruru, Langsung merespon permintaan tersebut dan langsung memberikan mandat Pelacakkan kepada Yapriman Gea, SE, CPMP Selaku Ketua Bidang Kemahasiswaan HIMONI, bersama dengan rekan team, Yusman Laia Selaku Wakil Sekretaris Umum Bidang Internal untuk bergegas cepat dalam hal ini,”katanya.
Dengan mendaptkan mandat, Yapriman Gea Ketua Bidang Kemahasiswaan bersama dengan Wakil Sekretaris Umum Bidang Internal langsung bergegas dengan cepat tanpa membuang waktu banyak.
“Sekitar 2 (dua) jam melakukan pelacakan, akhirnya posisi titik tinggal Yustina Baene Anak si Bapak Kurniawan Baene berhasil ditemukan melalui akun media, google, email dan beberapa Aplikasi pembantu lainnya,” Pungas Fatizatulo Ndruru.
seterusnya, Yapriman Gea bersama team dan Bapak Kurniawan Baene didampingi Anak laki-lakinya bergerak menuju sesuai titik yang didapatkan, Daerah Aksara Medan.
“Hasil tidak menyia-nyiakan. Bapak Kurniawan Baene penuh dengan kebahagiaan yang diiringi dengan air mata, ketika melihat anak perempuannya sesuai lokasi yang didapatkan,”Tutur orang nomor satu di Himoni itu
Setelah kembali ke Warkop HIMONI, Bapak Kurniawan Baene sangat berterimakasih kepada Pengurus HIMONI yang telah membantunya dalam hal ini.
“Terimakasih sebesar besarnya saya hanturkan kepada jajaran pengurus HIMONI yang sudah membantu saya. Tiada balasan dari saya, semoga tuhan yang membalasnya kepada saudara saudara saya terlebih untuk Wadah Himoni, semoga makin sukses dan terberkati “Ujar Kurniawan Baene dengan rasa haru.
Sementara itu, Ketua Umum HIMONI menyampaikan “Itu sudah menjadi tanggung jawab kita dalam Ormas HIMONI yang bersifat Sosial ini Pak, Sesama Ono Niha tetap kita lahirkan rasa sosial,”Tutup ketum Himoni itu.
KEND ZAI
Komentar