Wabup Siak H.Husni Merza Buka Bimtek SIPD Tingkatkan Kwalitas ASN

Siak, Garda45.com – Bimbingan Teknis Perencanaan Dan Penyusunan Anggaran Melalui Sistem Informasi Pemerintah Daerah ( SIPD) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Siak tahun anggaran 2023 dilaksanakan oleh Dinas BKPSDMD bertempat di ruangan pertemuan Hotel Winaria jalan Sutomo 15/2.

Kepala BKPSDMD Kabupaten Siak H. Zulfikri ,S,Sos ,MM pada laporan penyampaiannya berdasarkan peraturan – peraturan dan Permendagri pelaksanaan bimtek yang dilaksanakan ini , dengan tujuan untuk meningkatkan teknis perencanaan dan penyusunan anggaran melalui sistem informasi pemerintah daerah sesuai dengan OPD masing – masing ” ujarnya ” masing – masing tenaga pengajar dari dinas BKPSDMD dan Bappeda dan Keuangan Daerah yang sudah memiliki kompetensi tentang hal tersebut ” tuturnya singkat ”

Wakil Bupati Siak H.Husni Merza BBA MM ,agar pembangunan daerah terencana dengan baik agar sesuai dengan visi dan misi kepala daerah sesuai amanat undang – undang , karena kalau gagal membuat rencana maka gagal pula tujuan visi dan misi yang akan dicapai , dengan anggaran yang terbatas tentunya harus sesuai pula dengan perencanaan yang direncanakan dan dibuat .

Disampaikan Wabup khusunya di dinas pendidikan contohnya masih ada toilet ,sekolah – sekolah yang kurang bagus , kami merasa sudah 23 tahun kabupaten kita dimekarkan , kami merasa tidak ada lagi hal tersebut ditemukan , makanya perencanaan dan data haruslah lengkap , akurat ,agar apa yang diinginkan tercapai , ini salah satu contoh bukan berarti terfokus kedinas pendidikan saja ,begitu juga OPD – OPD lainnya harus meningkatkan kinerja dan nilainya ,hal ini kami ingatkan didalam Musrenbang disetiap kecamatan – kecamatan ,itu salah satu contoh ” tutur Wabup ”

Maka dengan dilksanakan bimbingan teknis ini kami berharap peserta terus meningkatkan ilmu dan wawasan ,terus lah update tentang sumber – sumber ilmu sesuai bidang masing – masing ,agar wawasan dan ilmu terus berkembang dan dimiliki ” kata Husni mengingatkan panjang lebar memberikan motivasi kepada ASN instansi – instansi yang ada di kabupaten Siak .

Hadir pada pembukaan pelaksanaan bimtek tersebut , Kepala Dinas Keuangan Daerah Drs.H.Budiwaluyo MSi , Kadisdik , Kepala Kemenag , dan beberapa pejabat lainnya ,ditambah seratusan peserta bimtek .

Laporan : Suhardi

Komentar