Pesawaran|Garda45.com – Sinergi antara aparat kepolisian dan unsur legislatif di Kabupaten Pesawaran terus diperkuat. Anggota DPRD Kabupaten Pesawaran sekaligus Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN), Paisaludin, S.H., menerima kunjungan silaturahmi Kapolres Pesawaran AKBP Alvie sebagai upaya mempererat kerja sama antar lembaga dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Dalam pertemuan tersebut, Kapolres Pesawaran AKBP Alvie menegaskan komitmennya untuk menjaga stabilitas keamanan wilayah serta menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk turut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dan mencegah berbagai potensi gangguan kriminalitas.
Menurutnya, keamanan bukan hanya menjadi tanggung jawab kepolisian semata, melainkan membutuhkan keterlibatan semua pihak, termasuk pemerintah daerah, legislatif, dan masyarakat.
Menanggapi hal itu, Paisaludin, S.H. menyatakan dukungan penuh terhadap kepemimpinan Kapolres Pesawaran yang baru. Ia menilai langkah awal dan komitmen yang disampaikan AKBP Alvie sebagai sinyal kuat keseriusan Polres Pesawaran dalam menegakkan hukum dan memberikan rasa aman bagi masyarakat.
“Kami di DPRD dan PAN Pesawaran mendukung penuh Kapolres Pesawaran. Keamanan adalah fondasi utama pembangunan. Tanpa situasi kamtibmas yang kuat, pembangunan daerah tidak akan berjalan optimal,” tegas Paisaludin.
Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi nyata antara kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat. Menurutnya, sinergi tersebut tidak boleh hanya sebatas wacana, tetapi harus diwujudkan melalui tindakan konkret di lapangan demi kepentingan rakyat.
Paisaludin berharap, di bawah kepemimpinan AKBP Alvie, Polres Pesawaran mampu meningkatkan kepercayaan publik, menekan angka kriminalitas, serta menghadirkan rasa aman yang merata hingga ke pelosok desa.
Pertemuan ini menjadi penegasan bahwa hubungan dan koordinasi antara legislatif dan aparat penegak hukum di Kabupaten Pesawaran berjalan solid, dengan tujuan utama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat demi terciptanya daerah yang aman, nyaman, dan kondusif.









