Peristiwa

Kios di Jalan Tengku Bay Pekanbaru Terbakar Dini Hari, 1 Orang Tewas

24
×

Kios di Jalan Tengku Bay Pekanbaru Terbakar Dini Hari, 1 Orang Tewas

Sebarkan artikel ini
Petugas DPKP Pekanbaru memadamkan kebakaran kios di Jalan Tengku Bay, Bukit Raya, Minggu (25/1/2026) dini hari. (G45/Afdal)

PEKANBARU | Garda45.com – Kebakaran hebat menghanguskan satu unit kios di Jalan Tengku Bay, Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Minggu (25/1/2026) dini hari. Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 03.38 WIB itu menyebabkan satu orang meninggal dunia dan satu orang lainnya mengalami luka ringan.

Mendapat laporan dari warga, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Pekanbaru langsung bergerak cepat dengan mengerahkan enam unit mobil pemadam kebakaran ke lokasi kejadian.

Kepala Dinas DPKP Kota Pekanbaru Zarman Candra melalui Tim Informasi dan Komunikasi DPKP Dull Gamar membenarkan adanya korban dalam insiden tersebut.

“Dalam kejadian ini, satu orang mengalami luka ringan dan satu orang lainnya meninggal dunia,” ujar Dull Gamar, Minggu (25/1/2026).

Petugas berjibaku melakukan pemadaman sekaligus pendinginan hingga kobaran api berhasil dikendalikan. Berkat kesigapan petugas, api tidak sempat merembet ke bangunan lain di sekitar lokasi.

Hingga kini, penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan pihak terkait. Petugas juga masih melakukan pendataan untuk memastikan total kerugian material akibat peristiwa tersebut

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *